here i am now..


Obrolan / Friday, March 16th, 2012

Kata orang kerjaan itu seperti halnya jodoh, kadang meski kita yakin banget cocok sama satu kerjaan bisa jadi belum tentu bertahan lama. Atau ada kerjaan lain yang sebenernya di awal “ogah-ogahan” dijalani, ternyata itu yang terbaik.   Begitu juga yang terjadi dengan gw. Ini adalah pekerjaan kedua (eh, atau ketiga yaaa) yag berhubungan dengan pemerintahan.  Setelah dari Aceh lalu sempet menclok setaun di Kementrian Keuangan sebagai lanjutan dari Aceh dan akhirnya disini.  Setelah “kemana-mana”, finally tanpa proses yang panjang dan berbelit-belit setidaknya sampai pertengahan tahun ini gw akan stay disini.

Gak ada yang baru, pekerjaan yang nyaris sama dengan yang sudah-sudah; ngutak ngatik data, nulis, meeting dan meeting. Tapi sepertinya makin kesini, gw makin merasa kuat di bidang ini. Pekerjaan yang membutuhkan ketelitian, memberi rekomendasi berdasarkan data dan menulis dengan gaya bahasa sederhana agar orang awam pun mengerti. Its my passion already!! Love it!!

Orang-orangnya pun begitu, sebagian besar malah rekan-rekan kerja lama dengan di Aceh dulu. Menyenangkan. Bedanya adalah tentu saja tantangannya lebih baru, tugasnya juga membutuhkan standar hasil yang lebih tinggi. Oya, yang baru lagi banyak barang “aneh” di kantor ini. Karena sayah ini orang kampung banget,  pas masuk sini gak tau gimana cara make coffee maker. Hahahahha..

Tapi, anyway..  bismillah..harus yakin kalau bisa. Beda yang lain apa yaah? Hmm.. keknya banyak perubahan di gw, udah agak berkurang hobi “hore-hore”, pecicilan dan petakilan kayak dulu.  Pengaruh makin “tua” kali ya, boo. Yah, meskipun makin lama hidup gw udah makin mengarah ke “autis” semoga tetap bisa “care” sama lingkungan sekitar dan yang paling penting bisa menghasilkan hasil kerja yang membanggakan.. 🙂

Keep up the good work, everyone!!

Hits: 230
Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *